CARA MEMBACA BUKU DAFTAR ARUS PASANG SURUT

Buku daftar arus pasang surut adalah berisi tabel-tabel yang menunjukkan keadaan air naik atau surut di perairan tertentu pada tiap-tiap tanggal jam dan menit di masing-masing bulan, selama satu tahun. Buku ini digunakan utamanya adalah untuk menentukan kapan waktu yang tepat kapal memasuki suatu perairan agar kapal tersebut tidak kandas. Berikut adalah cara membaca buku daftar arus pasang surut tersebut. namun sebelum itu, mari kita lihat terlebih dahulu penjelasan mengenai bagian-bagian yang ada di dalam tabel daftar pasang surut.

Daftar Arus Pasang Surut
Daftar Arus Pasang Surut

  • Tulisan sungai Kapuas Kecil menunjukkan bahwa tabel tersebut merupakan tabel arus pasang surut di Sungai Kapuas Kecil. 00o1'S - 109o1'T merupakan koordinat di sungai Kapuas Kecil dimana tabel arus pasang surut tersebut digunakan. 
  • Januari 2011 adalah bulan dan tahun dimana tabel ini dapat digunakan. 
  • Tulisan "Ketinggian dalam Meter" menunjukkan bahwa angka-angka yang terdapat dalam tabel tersebut merupakan angka ketinggian pasang surut yang dinyatakan dalam meter. 
  • GMT +7 menerangkan bahwa Sungai Kapuas Kecil berada pada wilayah yang memiliki perbedaan waktu 7 jam lebih cepat dari Waktu Greenwich.  
  • Baris dengan simbol J menunjukkan jam dari jam 1 hingga jam 24. 
  • Kolom dengan simbol T menunjukkan tanggal selama satu bulan penuh di bulan Januari 2011
  • Tanda bintang(*) di samping kanan angka pada tabel menunjukkan kondisi pasang tertinggi atau surut terendah pada hari itu.

Cara membaca tabel pasang surut adalah dengan cara melihat titik potong antara tanggal tertentu dengan jam tertentu. Jadi pada tanggal 6 januari 2011 jam 13.00, tinggi pasang air sungai adalah 1 meter. Selanjutnya jika diketahui pada tanggal 6 januari 2011 jam 13.00, tinggi pasang air sungai adalah 1 meter. dan pada jam 14.00 tinggi pasang adalah 0.9 meter. Maka berapakah tinggi pasang ada jam 13.30? Persoalan tersebut dapat diselesaikan dengan cara berikut ini:

Melalui tabel, terlihat bahwa selisih waktu antara jam 14.00 dengan jam 13.00 adalah 1 jam atau 60 menit. Dari tabel tersebut juga dapat dihitung bahwa selisih tinggi air antara jam 14.00 dengan jam 13.00 adalah 1 meter - 0.9 meter = 0.1 meter. Sehingga perbedaan tinggi air setiap menit adalah sebesar (1 menit / 60 menit) x 0.1 meter = 0.0016 meter.

Dengan demikian, maka tinggi air ada jam 13.30 tinggi air di jam 13.00 - (30' x 0.0016) meter. Sehingga 1 meter - 0.048 meter = 0.952 meter. Simbol (-) atau pengurangan dilakukan, adalah karena berdasarkan tabel, dari jam 13.00 ke jam 14.00 tinggi air mengalami penurunan atau pengurangan. Seandainya dari jam 13.00 ke jam 14.00 tinggi air semakin meninggi atau meningkat, maka simbol negatif diganti dengan positif atau dijumlahkan.

Mengetahui cara membaca buku daftar arus pasang surut dan mengaplikasikannya di kapal sangat pentng agar kapal tidak perlu mengeluarkan isyarat bahaya ketika berlayar memasuki atau mendekati perairan dangkal.

Simak materi Cara membaca Buku Daftar Arus Pasang Surut versi video di bawah ini:

 






Komentar